GridMotor.id - Musim hujan belakangan ini masih terus turun di beberapa wilayah.
Hal ini tentu menjadi perhatian sendiri untuk pemotor.
Pasalnya, air hujan bisa menyebabkan karat atau korosi yang kerap muncul di beberapa komponen.
Seperti kita tahu, kotoran yang dicampur dengan tingginya kadar asam pada air hujan bisa mempercepat muncul nya karat.
Baca Juga : Futuristik tapi Keren, Yamaha MT-10 Dipaksa Ganti Aliran Jadi Cafe Racer
Kalau sudah begitu, harus dicari obatnya biar kondisi motor tetap fit.
Ada solusi unik yang dibisikkan Ryan Akbarulloh, seorang karyawan yang tinggal di Depok, Jawa Barat.
Dia coba mempraktekan sebuah tips dari video yang diunggah bule di akun Facebook-nya.
Unik karena si bule cuma memanfaatkan minuman bersoda untuk menghilangkan karat
yang menempel pada besi.