GridMotor.id - Yang menarik dari All New Scoopy, adalah penggunaan peleknya yang unik.
Soalnya berbeda dengan Scoopy lama yang memakai ring 14, All New Scoopy memakai pelek ring 12 yang gambot.
Membuat pengguna Scoopy lama tertarik memasang pelek ring 12 All New Scoopy, meskipun harus merubah banyak bagian.
Nah, ada solusi lebih terjangkau buat yang mau pasang pelek ring 12, ke Scoopy lama tanpa ubahan nih!
Baca Juga : Harganya Nyaris Setengah Miliar, Ini Dia Supermoto Paling Mewah!
Pelek V-Rossi ring 12 untuk Scoopy
Solusi itu, adalah pelek V-Rossi ring 12, dengan desain palang lurus dengan warna emas yang mewah.
"Plug & play untuk Scoopy lama yang masih pakai ring 14," buka Sunardi selaku Sales Marketing PT Batavia Cyclindo Industri, produsen V-Rossi.
Kemudian Nardi memberitahukan spesifikasi pelek tersebut dan ukuran ban yang direkomendasikan.
"Peleknya lebar depan 2.15 x 12 dan belakang 2.50 x 12, untuk ban depan bisa pakai ukuran 90/80-12 dan belakang 100/80-12," ungkapnya.
Nah, harga pelek ini dibanderol Rp 600 ribu saja, sob.
Otomatis dengan memasang pelek ini, tampilan 'Scoopy lama' menjadi mirip dengan All New Scoopy nih.
V-Rossi (021-2212-3446)