Gridmotor.id - Salah satu kekurangan dari pengguna motor yaitu enggak bisa melindungi penggunanya dari panas dan hujan badai.
Sebenanya para pengguna motor bisa saja menggunakan jas hujan, tapi tetep saja pemotor jadi kerepotan.
Tapi tidak dengan motor yang satu ini.
Anti kehujanan, motor ini mengusung fitur khusus yang biasanya cuma ada pada mobil.
Baca Juga: Honda SH300i Kelihatannya Sih Standar, Pasti Melongo Setelah Lihat Spare Part yang Terpasang
Fitur tersebut adalah adanya atap, dan windshield, membuat pengendara mobil bebas dari terpaan angin dan hujan.
Bedanya pada motor satu ini, fitur tersebut didapatkan dengan perangkat tambahan dengan bentuk yang cukup mencolok.
Motor ini dibubuhi dengan rangka dan kaca serta atap, membuat pemotor terlindungi layaknya sedang naik mobil.
Namun dengan bentuk demikian, motor ini mengundang sederet respons jenaka dari warganet.
Baca Juga: Dijamin Lompat-Lompat, Honda CRF 150 Kena Modifikasi, Mesinnya Bikin Melongo
Motor ini dianggap sebagai trobosan di era pandemi virus corona.
Berikut beberapa komentar di antaranya.
"Visioner betul," tulis @maxkremer.
"Bayangkan saat motor ini terhempas angin dari samping," kata @junkyardcosmonaut.
Source | : | |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR