Gridmotor.id – Mengikuti program pemerintah untuk menekan tingkat kecelakaan pemudik maka Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) menggunakan bus.
Awal Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) adalah menggunakan motor dengan konvoi ke kampung halaman.
Tapi menurut pemerintah ternyata angka kecelakaan yang menggunakan motor tinggi.
Sehingga pemerintah melarang mengadakan mudik barenga dengan menggunakan motor.
Baca Juga: Modal Yamaha NMAX Tiap Hari Goncengin Cewek Kece, Udah Gitu Ceweknya Gonta Ganti Pula.
Baca Juga: Bikin kaget ada motor 250 cc baru seharga motor 150 cc di JFK 2019
Pada hari Jumat (31/05) PT Astra Honda Motor (AHM) memberangkatkan 2.530 konsumen setia Honda Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019.
Berangkat dari kantor PT AHM, Sunter, Jakarta Utara, peserta Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 dengan menggunakan 63 bus eksekutif.
Untuk Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 ada tiga kota tujuan yakni Semarang, Yogyakarta dan Solo.
Baca Juga: Ini Tanggapan Kasatlantas Polres Cirebon Mengenai Viralnya Postingan Kena Tilang di Cirebon
Peserta Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 yang menuju Semarang diberangkatkan 543 konsumen dengan 14 bus.
Sedangkan Yogyakarta peserta Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 sebanyak 1.262 pemudik menggunakan 31 bus.
Dan Solo dengan 725 konsumen menggunakan 18 bus merupakan tujuan kota paling jauh Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019.
Syarat untuk jadi peserta Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 cukup mudah tinggal mendaftar via online sebelumnya.
Baca Juga: Ini Persiapan Khusus Gerry Salim, Untuk Turun Di Moto3 Italia 2019
Dengan syarat pendaftaran adalah membayar sebesar Rp 150 ribu, KTP dan STNK sudah dapat mengikuti Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019.
"Peserta Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 mendapat perlindungan asuransi jiwa dan motor dari Asuransi Astra" ujar Istiyani Susriyati General Manager Honda Customer Care Center (HC3) Division AHM.
"Untuk asuransi jiwanya berlaku selama setahun tapi kalau motor hanya 4 hari masa pengirmannya saja" tambah bu Isti.
Motornya sendiri sudah dikirim sebanyak 1.125 unit sepeda motor pada hari Rabu (29/5) dari lapangan parkir Bhanda Ghara Reksa, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Baca Juga: Mau Aman Dari Tilang Polisi Cirebon Yang Viral Itu? Ini Triknya
Canggihnya Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 peserta biasa mengetahui posisi motor melalui aplikasi Welovehonda yang diunduh di play store.
Sedangkan untuk Balik Bareng Honda setelah lebaran 875 pemudik kembali dari kampung halaman menuju Jakarta.
Balik Bareng Honda berangkat dari dua kota saja, Semarang dan Yogyakarta yang dilaksanakan pada hari Senin (10/6).
"Syarat untuk mengikuti Balik Bareng Honda hanya konsumen Honda yang memiliki KTP DKI Jakarta" ujar bu Isti.
Baca Juga: Ini Alasan Livery Monster Energy Yamaha MotoGP Edition 2019 Ada di Yamaha Aerox Bukan NMAX
Syarat ini untuk menselaraskan program pemerintah agar tidak ada urbanisasi setelah lebaran ke kota Jakarta.
Nyamannya ikutan Program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 dengan biaya yang ramah tetapi dapat fasilitas yang mewah.
Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Peserta Program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 Bertambah dan Makin Banyak Fasilitasnya
KOMENTAR