Dengan Kekuatan Gendam, Maling ini Berhasil Bawa Kabur Honda Scoopy

By Harits Suryo, Rabu, 3 Agustus 2022 | 21:25 WIB

Tangkapan layar CCTV rekaman Honda Scoopy hilang karena kena gendam

Gridmotor.id - Dengan menggunakan gendam, maling ini berhasil bawa kabur motor Honda Scoopy di Pasuruan.

Lukman (19) karyawan toko makanan hewan di Surabaya usai menjadi korban pencurian bermodus gendam di Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Kamis (21/7/2022) siang.

Motor Honda Scoopy bernopol L-2037-GJ yang baru dibelinya secara mengangsur dua bulan lalu, amblas dibawa kabur sosok bapak-bapak yang baru ditemuinya.

Pelaku seorang pria berusia kisaran 40 tahun yang ditemuinya di halaman parkir sebuah toko penjualan telur di kawasan jalan tersebut.

Korban Lukman mengatakan, modus pelaku meminta bantuan meminjam motor miliknya.

Dengan dalih bahwa motor milik si pelaku dalam keadaan mogok kehabisan bensin.

Entah apa yang terjadi, dengan kondisi setengah sadar, ia memberikan begitu saja kunci kontak motornya kepada si pria yang tak dikenalnya itu.

Tak lama kemudian Lukman tersadar, bahwa sosok pria tersebut, memiliki niat jahat untuk meminjam motornya.

Pasalnya, seorang wanita yang menjadi kasir di toko telur tersebut, mengaku kepadanya tidak mengenal sosok pria yang meminjam motor Lukman.

Baca Juga: Heboh Ditemukan Kawasaki Kaze Tak Bertuan di Tempat Angker, Pemilik Hilang


"Kami sama sama customer di toko itu. Dia ngakunya kehabisan bensin. Dia pinjam motor saya buat beli bensin. Saya enggak kepikiran apa-apa. Langsung saya kasih. Iya (langsung bleng) habis ditepuk itu," ujarnya saat dihubungi TribunJatim.com, Rabu (3/8/2022).

Merasa ada yang tak beres. Pemuda asal Pasuruan itu, lantas meminjam motor operasional milik toko untuk mengejar si pria pelaku pencurian motor bermodus gendam itu.

Baru saja menggeber motor pinjamannya itu menyusuri ujung gang yang menjadi arah jalan pelarian si pelaku.

Lukman mengaku, dirinya merasakan keanehan yang menjadi petanda bahwa dirinya terkena ilusi magis dari modus gendam yang dilancarkan pelaku.

Akibat insiden tersebut, Lukman mengaku, dirinya mengalami kerugian sekitar Rp14,2 juta. Motor tersebut dibelinya secara mengangsur ke pihak atasan tempat dirinya berkerja, baru dua bulan lalu.

Insiden kriminalitas yang menimpanya itu, sudah dilaporkan ke markas kepolisian setempat.

Termasuk dengan menyerahkan motor Yamaha MX bernopol L-4496-FF, yang sempat dipakai oleh pelaku, sebelum ditukar dengan mengambil motor miliknya.

"Itu (lapor) di Polsek Tenggilis Mejoyo, di rungkut Industri. Sudah dihari itu saya lapor," pungkas pemuda yang indekos di Kelurahan Kutisari, Surabaya itu.

Sosok kedatangan pelaku ke toko telur di jalan tersebut sempat terekam kamera CCTV.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Cerita Pria Pasuruan Kena Gendam Sosok Bapak-bapak di Surabaya, Saat Dikejar Mata Mendadak Gelap"