Satu Lapas Geger! Pengendara Motor Lempar Bungkusan Sabu-sabu ke Dalam Lapas Banceuy, Polisi Kejar Pelaku

By Erwan Hartawan, Sabtu, 18 April 2020 | 21:25 WIB

Pengendara motor Lempar Bungkusan Sabu-sabu ke Dalam Lapas Banceuy

Gridmotor.id - Di tengah Pandemi Covid-19, masih ada saha upaya penyelundupan narkotika.

Seperti yang terjadi di Lapas Banceuy, Kota Bandung, Jumat (17/4/2019).

Kepala Lapas Kelas II A Banceuy, Tri Saptono Sambudji melalui keterangan tertulis yang diterima Tribun dari KKPLP Lapas Banceuy, Eris Ramdani mengatakan, upaya penyelundupan narkotika tersebut melalui cara melemparkan barang dari luar dinding lapas atau jalan warga ke lapangan di dalam lapas.

"Sekitar pukul 14.20 WIB, penjaga di Pos 2 melihat ada benda mencurigakan di sekitar area antara pos menara atas 1 dan pos menara atas 2. kata Tri Saptono Sambudji, Jumat (17/4/2020).

Baca Juga: Patut Ditiru, Video Driver Ojol Kumpulkan Ranjau Paku Pakai Magnet, Netizen Langsun Berterima Kasih

Baca Juga: Viral Driver Ojol Foto Bareng Tatjana Saphira, Ternyata Bukan Pertama Kalinya Dapat Order dari Artis Cantik Itu

"Benda mencurigakan tersebut dibungkus menggunakan plastik hitam dan lakban kuning yang terletak di atas rumput dekat tembok benteng antara pos menara 1 dan 2," lanjutnya.

Eris Ramdani mengatakan, petugas pos menara 2 kemudian melaporkan temuan tersebut.

Hasilnya ditemukan 26 paket kecil yang diduga narkotika jenis sabu-sabu seberat 11 gram, dua paket sedang sabu-sabu seberat 14,53 gram, satu bungkus diduga tembakau gorilla, dan 10 butir pil Riklona.

Barang temuan tersebut kemudian diamankan dan dijadikan barang bukti. Kasus temuan tersebut sudah dilaporkan oleh pihak Lapas kepada Dit Res Narkoba Polda Jabar untuk dilakukan pengembangan kasus.

Baca Juga: Mulia Banget, Seorang Wanita Pakai Masker Bagi-bagi Nasi Bungkus ke Driver Ojol dan Warga

Peristiwa tersebut merupakan kejadian kedua kalinya.

Pada Kamis (16/4/2020), seorang pengendara sepeda motor juga diketahui melempar barang ke arah Lapas dan diduga barang tersebut ialah narkotika jenis sabu-sabu.