Enggak Sembarangan, Begini Proses Pengukuran Aero Fairing di Motor MotoGP

By Ahmad Ridho, Rabu, 27 Februari 2019 | 10:15 WIB

Pengukuran aero fairing motor MotoGP.

GridMotor.id - Penggunaan aero fairing di ajang balap MotoGP memang kini diawasi oleh pihak Dorna selaku penyelenggara.

Enggak bisa sembarangan, karena ini menyangkut safety dari gelaran balap tersebut.

Namun, yang unik adalah penggunaan alat untuk mengukur aero fairing di motor MotoGP.

Pihak Dorna sudah mempunyai patokan atau ukuran tersendiri untuk penggunaan aero fairing tersebut.

Baca Juga : Jarang yang Paham! Pakai Oli Palsu Banyak Efek Negatifnya Buat Mesin Motor

Makanya, Dorna membuat seperti mal-malan yang ukurannya sudah sesuai dengan regulasi.

Jadi, saat pengukuran hanya tinggal memasukkan alat tersebut ke bagian depan motor.

Alat tersebut harus masuk dan pas saat dimasukkan ke bagian depan motor.

Jika lebar aero fairing tidak bisa masuk, maka desain aero fairing tersebut tidak bisa digunakan.
Alias tidak sesuai dengan regulasi.

Baca Juga : Drive Belt Motor Yamaha TMAX DX Kena Recall, Kalau Beli Harganya Bikin Nangis

Penasaran? mari disimak video lengkapnya yang diupload oleh akun Instagram @gpmania.id:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Cara pengukuran lebar motor (Aero Fairing) jika motor bisa masuk pada alat pengukur artinya Aero Fairingnya telah sesuai regulasi/lolos.

A post shared by GP MANIA INDONESIA (@gpmania.id) on